
Pengumuman yang luar biasa dari Mas Menteri kita, Nadiem Makarim pada hari Rabu, 7 September 2022. Sungguh membuat hati saya sebagai orang Indonesia dan orangtua bahagia. Niat baik dari perubahan ini sangat terlihat bahwa kita semua menginginkan yang terbaik bagi anak-anak kita dalam kesempatan berpendidikan di Indonesia, merdeka dalam belajar, merdeka dalam berpendidikan.
Perencanaan pendidikan untuk mendapatkan education outcome sekarang lebih jelas terlihat dalam bayangan. Memberikan keyakinan dalam hati karena kini kami lebih percaya diri menjalankan perjalanan dan berjuang.
Agar tidak lupa, seperti biasa, blog ini saya jadikan tempat untuk mengumpulkan informasi penting agar kedepannya, saya lebih mudah untuk melihatnya kembali. Tapi selain dari itu niat saya adalah untuk selalu bagikan informasi kepada yang membutuhkan, jadi silahkan simpan link ini bilamana dirasa bermanfaat.
Continue reading